Pesawat udara Sukhoi Super Jet 100 - 95B dalam penerbangan perdananya dengan rute penerbangan Surabaya - Denpasar - Maumere - Kupang, Kamis, (07/11/2013) tepat pukul 12.15 wita tiba dengan selamat di Bandara Frans Seda, Maumere, Kabupaten Sikka. President Direktur SKY Aviation , Krisman Tarijan dalam press release yang diterima floresbangkit.com mengatakan dalam rangka memperluas jaringan penerbangan khususnya di pulau Jawa, Bali, NTB, NTT mulai hari ini, Kamis (07/11/2013) SKY AIR Aviation base Surabaya kembali membuka rute baru yang ke 37. Rute baru Surabaya - Denpasar - Maumere - Kupang PP dilayani armada Sukhoi SSJ 100 dengan jumlah kursi sebanyak 87. “ Kehadiran SKY Aviation untuk rute baru ini menurut akan semakin membantu masyarakat dalam menentukan pilihan penerbangan yang aman dan nyaman sekaligus menjadi penghubung perekonomian dan juga mendorong pertumbuhan pariwisata di Indonesia “ ujar Tarigan.
Kota Strategis
Lebih lanjut Tarijan menjelaskan komitmen SKY Aviation dalam memberikan jaminan keselamatan penumpang ditunjukan dengan penerapan program penerbangan Sky Proktection sebagai program asuransi kecelakaan bekerja sama dengan CIU assuranceyang melindungi penumpang sejak membeli tiket tanpa membebani biaya tambahan bagi penumpang.
Wakil Bupati Sikka Drs. Paolus Nong Susar mengatakan atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Sikka menyampaikan terima kasih kepada President Direktur Sky Aviation beserta jajarannya yang pada hari ini dengan kehadiran penerbangan perdananya pesawat Sky Aviation di Kota Nyiur melambai, Maumere
Ditambahkan Wabup, kota Maumere ibukota Kabupaten Sikka merupakan kota yang sangat strategis dari 4 Kabupaten yakni Lembata, Flotim, Nagekeo dan Sikka. Di katakan sangat strategis karena arus barang dan jasa sangat tinggi baik dari utara, timur, barat dan selatan. “ Kehadiran penerbangan Sky Aviation menjadi awal untuk bekerja sama dengan pemerintah, masyarakat serta agen - agen yang ada untuk menjawab Visit Komodo sebagai ikon pariwisata dunia di Flores, NTT dan Maumere menjadi salah satu pintu masuknya “ sebut Nong Susar.
Hadir pada kesempatan itu ketua Pengadilan Negeri Maumere, Beslin Sihombing SH,MH, pejabat Kejaksaan Negeri Maumere Agus Setiawan, perwakilan dari Kodim 1603 Sikka, Safey, kepala Dinas Pariwisata Yohanes Rana,SPd, kadis Perhubungan dan Kominfo, Drs. Anis da Rato MSi, perwakilan Bandara Frans Seda, Wisma Florianus, para pimpinan agen tiket serta undangan lainnya. ( Ebed )
Ebed de Rosary : wartawan media online Flores Bangkit, www.floresbangkit.com
Blogg : derosaryebed.blogspot.com dan ebedallanderosary.blogspot.com
Sukhoi Super Jet 100 Siap Melayani Penumpang di Bandara Frans Seda
Minggu, 24 November 20130 komentar
Label:
Ekonomi
Posting Komentar